Sorong. Papua Barat Daya.- Komandan Kodim 1802/Sorong Letkol Czi Angga Wijaya S.IP.MA menghadiri Kegiatan Rapat koordinasi persiapan pendistribusian logistik pada pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur Serta Bupati dan wakil Bupati Sorong tahun 2024. Bertempat di Lantai 2 Ruang Asbaken Aimas Hotel Jalan Sorong - Klamono KM. 22 Kelurahan Aimas Distrik Aimas Kab. Sorong. Jumat (22/11/2024)
Pejabat Bupati Kabupaten Sorong Ir.
Edison Siagian, M.E dalam penyampainya mengharapkan pentingnya koordinasi yang
efektif antara Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu),
aparat keamanan, dan pemerintah daerah. Dan semua pihak harus bekerja sama agar
pendistribusian logistik, seperti surat suara, kotak suara, dan bilik suara,
dapat dilakukan tepat waktu dan sesuai kebutuhan, terutama di wilayah
terpencil.
Kemudian, pentingnya pengamanan logistik
selama proses distribusi dengan kondisi geografis Kabupaten Sorong yang
menantang, aparat keamanan diminta untuk memastikan bahwa logistik sampai di
lokasi tujuan dalam keadaan aman dan tepat waktu. Terang Pejabat Bupati
Kabupaten Sorong.
Dalam kesempatan Dandim 1802/Sorong Letkol Czi Angga Wijaya S.IP.MA menyampaikan Kami dari Kodim 1802 Sorong menyampaikan apresiasi dan dukungan penuh terhadap pelaksanaan Pilkada di Sorong kami berharap proses pemilihan dapat berlangsung dengan lancar dan aman. Kami menyadari bahwa kelancaran pelaksanaan Pilkada sangat bergantung pada koordinasi yang baik antar semua pihak yang terlibat berbagai persiapan terkait pelaksanaan Pilkada, seperti rapat koordinasi dan proses aplikasi yang diperlukan, telah dilaksanakan dengan baik dan kami juga siap memberikan dukungan penuh untuk memastikan pelaksanaan Pilkada berjalan dengan aman dan lancar. Tutupnya.