Sorong. Papua Barat Daya – Komandan Kodim 1802/Sorong Letkol Czi Angga Wijaya S.IP.,MA pimpin kegiatan karya bakti pembersihan pantai doom kota sorong dalam rangka HUT TNI KE 79 Tahun 2024 thema “TNI Modern Bersama Rakyat Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional Untuk Indonesia Maju. Bertempat di jalan ahmad yani malabutor distrik sorong kota sorong. Jumat (18/10/2024).
Karya Bakti ini dipusatkan pada area
pantai doom di sekitar sepanjang jalan masuk pantai doom dan jalan ahmad yani
malabutor. Kegiatan pembersihan ini bertujuan untuk menjaga kebersihan
lingkungan pantai sebagai objek wisata dan salah satu pusat aktivitas
masyarakat yang bertinggal dari pulau doom ke kota sorong.
Dalam kesempatan Dandim 1802/Sorong
Letkol Czi Angga Wijaya S.IP.,MA., mengucapkan terima kasih kepada bapak, ibu
dan adik-adik sekolah yang telah meluangkan waktunya menghadiri kegiatan
pembersihan pantai doom kota sorong dalam rangka memperingati HUT TNI ke-79
tahun 2024. “Pembersihan pantai doom yang sasaran utama dikhususkan dengan
membersihkan sampah serta selokan-selokan, sehingga apabila terjadi hujan tidak
rawan banjir serta mengurangi bibit-bibit penyakit.”
Masih kata Dandim, bahwa ini merupakan upaya TNI dalam hal Kodim
1802/Sorong menciptakan pola hidup bersih, sehat yang menjadi kebutuhan pokok
bagi seluruh masyarakat kota sorong. Di samping itu juga ini termasuk dalam
program pemerintah daerah kota sorong. Kami berpesan meminta kepada seluruh
masyarakat kota sorong, untuk melakukan hal yang sangat mendasar, yaitu menjaga
kebersihan serta tidak membuang sampah disembarang tempat. Diharapkan dengan
kegiatan ini sampah dapat berkurang dan lebih bermanfaat bagi masyarakat. Pola
hidup bersih dan sehat pun akan terwujud. Pungkasnya.
Di waktu yang sama Mama Yemima
masyarakat setempat mengungkapkan bahwa pantai doom ini adalah tempat wisata
masyarakat kota sorong juga tempat aktivitas masyarakat pulau doom ke kota
sorong dan sebaliknya. Dengan adanya pembersihan lingkungan ini kami masyarakat mengucapkan terima kasih atas kepedulian
TNI dalam hal Kodim 1802/Sorong terhadap
lingkungan sekitar sehingga pantai doom sekitarnya menjadi bersih dan sehat.
Tutupnya.