Sorong, Sabtu (03/02/2024) – Kegiatan komsos adalah salah satu media Babinsa untuk mengenal warganya lebih dekat lagi dan sebagai sarana silaturahmi kepada warga binaannya agar warga menjadi lebih dekat dan akrab dengan Babinsa. Seperti Babinsa Koramil 1802-02/Sorong Serka S Mambrasar mendatangi tokoh perempuan ibu A. Mayor berbincang – bincang menyampaikan agar selalu menjaga kebersihan di rumah dan menjaga kesehatan keluarga, bertempat kelurahan suprau distrik maladummes kota sorong.
Dalam kesempatan Babinsa Serka S
Mambrasar menjelaskan bahwa kegiatan
komsos dapat mengetahui perkembangan situasi di wilayah Desa Binaan dan dapat
melakukan upaya deteksi dini cegah dini apabila ada hal hal negatif yang akan
berkembang sehingga dapat di selesaikan dan apapun yang terjadi di wilayah
binaan tentunya kami aparat teritorial dapat mengetahui dan mengerti duduk
persoalan degan baik.
Himbauan untuk masyarakat kelurahan suprau dalam hal Ibu A. Mayor. “Menjaga kebersihan lingkungan agar lebih aktif lagi, karena lingkungan yang kotor dan kumuh akan berpotensi menyebabkan banyaknya sarang penyakit dilingkungan. Upaya menjaga kebersihan lingkungan dengan cara tidak membuang sampah sembarangan, sehingga tercipta kawasan yang sehat bagi warga masyarakat.” Kata Serka Mambrasar.