Komcad, Babinsa Koramil 1802-06/Klamono Kesempatan Bagus Untuk Generasi Muda. - Portal Sidak

Breaking News

Cari Blog Ini

Senin, 20 Februari 2023

Komcad, Babinsa Koramil 1802-06/Klamono Kesempatan Bagus Untuk Generasi Muda.

Sorong - Babinsa Koramil 1802-06/Klamono Serta Agus Melaksanakan sosialisasi penerimaan komponen cadangan (Komcad) bertempat di kampung klamintu Distrik  Sayosa Kabupaten Sorong Provinsi Papua Barat Daya. Senin ( 20/2/2023).

 

Babinsa Kodim 1802/Sorong Sertu Agus  mengatakan Komponen Cadangan (Komcad) merupakan sumber daya nasional yang telah disiapkan untuk memperkuat kekuatan dan kemampuan komponen utama (TNI) yang mobilisasinya atas perintah Presiden dengan persetujuan DPR RI. Komcad sendiri dibagi menjadi 4 bagian yaitu Komcad sumber daya manusia, Komcad sumber daya alam, Komcad sumber daya buatan serta Komcad sarana dan prasarana. Semuanya dipersiapkan untuk bisa dimanfaatkan ketika negara dalam kondisi darurat. Komcad ini merupakan program yang terbuka bagi Warga Negara Indonesia berusia 18 sampai 35 tahun, yang secara sukarela ingin menjadi tentara cadangan. Tegasnya.

 

Pendaftaran Komcad langsung kepada para pemuda, sekaligus kita membina dan mengarahkannya. Pendaftaran ini merupakan kesempatan bagus kepada generasi muda untuk turut serta dalam upaya pembelaan negara. Dalam mensosialisasikan penerimaan Komcad Babinsa juga memberikan bantuan apabila ada kendala dalam pendaftaran, bisa langsung hubungi kami Babinsa atau datang langsung ke Kantor Koramil di Klamono nanti kami bantu dalam pendaftaran lewat online tersebut. Ungkap Sertu Agus.