Sorong Papua Barat – Babinsa Koramil 1802- 03/Salawati. Sertu Yohan Surat melaksanakan karya bakti membangun Pos PPKM dan portal bersama warga Kampung Jeflio untuk mengontrol keluar masuk. Sabtu (24/07/2021).
Pembangunan Posko PPKM ini, diungkapkan
Babinsa, untuk melakukan mekanisme koordinasi, pengawasan dan evaluasi
pelaksanaan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berskala Mikro,
dan Posko ini juga memiliki 4 fungsi, yaitu untuk pencegahan, penanganan,
pembinaan, dan pendukung pelaksanaan penanganan Covid-19 di Kampung Jeflio.
“Pembuatan posko ini juga merupakan instruksi
dari pemerintah tentang Pembentukan Posko PPKM Skala Mikro di daerah, Kelurahan
hingga di Kampung-kampung, sehingga lewat kehadiran posko ini diharapkan dapat
menekan penyebaran Virus Covid-19 serta pengawasannya akan lebih fokus dan
penanganannya juga bisa lebih cepat.
Lanjut Babinsa , kita berharap dengan
hadirnya Posko PPKM di kampung ini, dapat mencegah dan memutus mata rantai
penyebaran wabah Virus Covid-19 yang saat ini sedang merajalela, dan tentu
semuanya itu dapat didukung oleh kedisiplinan seluruh lapisan masyarakat dalam
mematuhi protokol kesehatan, yaitu Menggunakan Masker saat beraktivitas,
Mencuci tangan setelah beraktivitas, Menjauhi Kerumunan dan Mengurangi
Mobilitas”. Ungkap Babinsa.
Pak Yongki Paul Kepala Kampung Jeflio yang
turut hadir juga menambahkan, “Posko PPKM ini nantinya akan mulai beroperasi
dengan diawaki oleh Aparat kampung, Tenaga kesehatan, Babinsa dan juga
Bhabinkamtibmas, yang diharapkan dapat mendisiplinkan seluruh warga kampung
untuk selalu mematuhi protokol kesehatan dalam menghadapi Pandemi Covid-19, dan
kami juga berterima kasih kepada Pak Babinsa Sertu Yohan Surat yang telah hadir
membantu kami dalam pembangunan posko ini”, pungkasnya.
Ws Danramil 1802-03/Salawati Letda Inf Gufron
Banu juga berharap, semoga program ini dapat berjalan dengan baik dan dapat
membantu masyarakat. Bahkan Dia juga meminta kesadaran dari semua masyarakat yang
ada di lingkungan masing-masing agar mentaati protokol kesehatan.
“Semoga program ini dapat membantu memutuskan
mata rantai Covid-19. Pakai masker, cuci tangan, jaga jarak, hindari kerumunan
dan jika tidak ada urusan penting, tidak usah keluar rumah”. pesannya.