Bersama warga Babinsa Koramil Persiapan Sayosa Kodim 1802/Sorong Membersihkan Lahan Persiapan koramil Sayosa - Portal Sidak

Breaking News

Cari Blog Ini

Senin, 14 Juni 2021

Bersama warga Babinsa Koramil Persiapan Sayosa Kodim 1802/Sorong Membersihkan Lahan Persiapan koramil Sayosa

Papua Barat– Babinsa Koramil Persiapan Sayosa Kodim 1802/Sorong. Dipimpin Lettu Inf A. Yakub besama masyarakat Kampung  Maladofok dan Kampung Klamintu melaksanakan kegiatan kerja bakti membersihkan dan menyiapkan lahan untuk pembangunan koramil persiapan sayosa. Senin, (14/06/2021).

 

masyarakat Kampung  Maladofok dan Kampung Klamintu penuh semangat membantu Babinsa membersihkan lahan sebagai lokasi pembangunan koramil persiapan sayosa dan hasil pengerjaan pembersihan sudah mulai terlihat semak belukar yang beberapa waktu lalu tumbuh tinggi, kini tak terlihat lagi.

 

Mereka nampak cekatan membantu mengangkat kayu-kayu yang berserakan dan membabat rumput liar yang masih tersisa.  Pak Yansen adalah salah warga Kampung Maladofok yang ikut membantu tenaga dalam kegiatan tersebut. Kampungnya memang tengah menjadi sasaran pengabdian Babinsa koramil persiapan sayosa.

 

Kegiatan seperti ini juga bertujuan untuk menjalin silaturahmi antar Babinsa dengan rakyat. Sehingga terwujudnya kemanunggalan TNI dengan rakyat. "Lebih lanjut dikatakan, saat ini pekerjaan terfokus pada pembersihan lahan”. Ungkapnya.