Sorong,
Papua Barat, Senin (15/03/2021) – Anggota Staf Dinas Pendidikan Kabupaten
Sorong Bapak Imam memberikan tanggapan positif kepada program TMMD Ke – 110
Kodim 1802 yang di laksanakan di Kampung Kamlin Distrik Wemak Kabupaten Sorong.
Bahwa
Program TMMD Ke – 110 Kodim 1802/Sorong yang mempunyai sasaran fisik 8 unit
rumah permanen ini merupakan kesejahteraan yang nyata bagi masyarakat kampung
kamlin. “Kampung Kamlin jarang tersentuh langsung dengan pembangunan rumah,
melalui gebrakan program TMMD ini kampung kamlin dapat lebih berkembang lagi.
Kita bisa melihat bahwa kampung ini adalah kampung yang berbatasan langsung
dengan Kabupaten Sorong Selatan.: Ungkap Pak Imam.
Lanjut
Bapak Imam “pengecatan gereja dan pembuatan MCK juga di berikan oleh Kodim 1802/Sorong, hingga penyuluhan –
peyuluhan pendidikan,posyandu dan lain-lain. Kita juga berharap bantuan ini
tidak sampai disini saja kita semua mau masyarakat semua dapat menikmati
kehidupannya yang layak”