Sorong, Jumat (11/12/2020) - Di Pimpin langsung Batuud Koramil 1802-06/Beraur Pelda Lao Da melaksanakan karya bakti dalam rangka Bulan Kasih bertempat di Gereja Kristen Injil Lahairoy dan Masjid Al-Barokah Distrik Klamono Kabupaten Sorong.
Dalam kesempatan Batuud Koramil 1802-06/Beruar
mengatakan “dengan adanya karya bakti perehaban gereja dan mesjid tersebut
merupakan salah satu aplikasi tugas dan tanggung jawab aparat teritorial di
lapangan. Bertepatan dengan bulan kasih bagi masyarakat yang merayakan natal.”
Saat ini Babinsa memiliki tugas dan peran, mulai dari
pemberdayaan pertahanan wilayah, ketahanan pangan, dan aktif dalam pencegahan
penyebaran covid-19, serta termasuk didalamnya ikut mendorong pembangunan
infrastruktur. Diharapkan silaturahmi dan hubungan baik antara Babinsa dan
masyarakat dapat terus terjalin,
Kami selaku aparat teritorial juga berharap melalui
karya bakti rumah ibadah menjadikan sarana tempat ibadah ini menjadi lebih
nyaman. Semoga menjadikan ibadah kita lebih khusyuk, meningkatkan kualitas
keimanan dan ketaqwaan sehingga tercipta suasana yang rukun, aman dan damai di
wilayah binaan, serta sebagai wujud kepedulian Babinsa terhadap lingkungan
sekitarnya. Kata Batuud.
Bapak Yohanes merupakan jamaat Gereja Kristen Injil
Lahairoy mengucapkan terima kasih kepada Bapak TNI (Koramil 1802-06/Beraur)
yang telah meluangkan waktu, tenaga dan juga tanpa pamrih untuk terjun membantu
warga. Tutupnya.