Turut Bantu Warga, Babinsa Koramil Persiapan Yembun Perbaiki Jembatan Penghubung. - Portal Sidak

Breaking News

Cari Blog Ini

Selasa, 28 Juli 2020

Turut Bantu Warga, Babinsa Koramil Persiapan Yembun Perbaiki Jembatan Penghubung.



Sorong, Selasa (28/07/2020) – Babinsa Koramil Persiapan Yembun Kodim 1802/Sorong Serda Dian membantu masyarakat dalam pembuatan jembatan penghubung bertempat di Kampung Metbelum Distrik Yembun Kabupaten Tambrauw.

Di sela-sela bekerja Serda Dian mengatakan “Sebagai Babinsa kita harus tanggap pada perkembangan di wilayah binaan kita, contohnya seperti ini membantu memperbaiki jembatan penghubung karena kehadiran kita dapat mendorong moril terutama semangat warga.”

Jalan ini yang menghubungkan Kota Sorong dengan Kabupaten Tambrauw harus segera diperbaiki. “Pembangunan jembatan penghubungan ini diharapkan dapat mempermudah akses para warga kampung  metbelum  menuju kota sorong karena jembatan ini merupakan jalan utama sebagai akses transportasi bagi warga setempat.” Ungkap Serda Dian.

Babinsa Koramil Persiapan Yembun menyampaikan juga melihat kondisi itu bersama warga setempat mencari papan agar warga dan kendaraan bisa melintas. "Kami menyusun papan jembatan yang terpisah menjadi satu agar dapat dilalui warga dan kendaraan. Kita juga minta warga agar berhati-hati saat melintas.”

Bapak Yakubus salah satu warga mengucapkan terimakasih atas bantuan Bapak TNI dalam hal Koramil Persiapan Yembun yang sudah turun tangan bersama – sama kami disini  dalam memperbaiki jembatan penghubung ini. Tutupnya