Sorong,Sabtu (09/05/2020) - Babinsa Koramil
1802-06/Beraur Serda Narto melaksanakan karya bakti membantu warga binaan dalam
membersihkan pinggiran jalan kampung suus distrik sunok kabupaten sorong.
Hadirnya seorang Babinsa membuat motivasi dan
semangat di wilayah binaan, dengan ikut serta dalam gotong royong pembersihan
jalan kampung, Serda Narto bahu membahu bersama warga dalam membersihkan rumput
- rumput, sampah dan pembersihan got.
Dalam karya bhakti kali ini, tampak jelas terlihat
keakraban dan kekompakan yang terjalin baik antara Babinsa dan warga masyarakat
kampung suus, dengan demikian karya bakti ini sangat bermanfaat hubungan
bermasyarakat lebih kekeluargaan selain itu lingkungan menjadi bersih. Kata
Babinsa.
"Melalui kegiatan ini semoga dapat menumbuhkan
kebersamaan antara warga dan Babinsa serta menumbuhkan kembali semangat
gotong-royong. Sementara itu Bapak Anis mengatakan kita senang disini
bersama-sama membersihkan hal yang berat menjadi ringat yang banyak menjadi
sedikit, kehadiran Bapak Babinsa menumbuhkan semangat dalam tubuh, Tuturnya.