Sorong, Selasa (11/05/2020) – Anggota Koramil
Persiapan Aimas Kodim 1802/Sorong Pelda Joni menghadiri sosialisasi bantaun
pangan non tunai dan distribusi kepada kartu keluarga sejahtera, bertempat di
kelurahan maklalut, klasuluk dan warmon kabupaten sorong.
Bahwa pelaksanaan pendampingan ini bentuk pengawasan
terhadap bantuan sosial tersebut kepada masyarakat agar semua dapat berjalan
lancar sesuai sasaran yang diharapkan kata Pelda Joni.
Lanjut Anggota Koramil Persiapan “program bantuan
pangan secara non tunai bertujuan untuk meringani masyarakat di tengah – tengah
pandemic ini. Dalam jangka panjang, penyaluran bantuan pangan secara non tunai
diharapkan berdampak bagi peningkatan kesejahteraan dan kemampuan ekonomi
penerima manfaat”
Disamping itu ia menyampaikan bahwa kita tetap
meningkatkan kewaspadaan di tengah – tengah pandemi saat ini, jangan lupa
menggunakan masker dan menjaga jarak. Dan saatnya kita menjadi patriot terhadap
diri kita sendiri dan orang banyak. Tutupnya.