Sorong, Senin (09/03/2020). – Babinsa Koramil 1802-03/Salawati Kodim 1802/Sorong Kopda Wahidin bersama pegawai Kelurahan melaksanakan kegiatan karya bhakti di Kelurahan Katinim Distrik Salawati Kabupaten Sorong.
Dalam pelaksanaannya, anggota Babinsa Koramil 1802-03/Salawati Kopda Wahidin dan Pegawai Kelurahan membersihkan rumput yang sudah tidak enak dipandang dengan menggunakan mesin babat serta membersihkan sampah-sampah sekitar area halaman Kantor Kelurahan Katinim.
Babinsa Koramil 1802-03/Salawati Kopda Wahidin mengatakan, harapan dari kegiatan kerja bakti ini, bisa menciptakan lingkungan bersih, rapi dan sehat. Sebab dengan lingkungan yang bersih dan sehat bisa mendukung tugas seharai-hari dalam melayani masyarakat.
“Selain itu meningkatkan sinergitas dengan instansi pemerintah dan masyarakat, kita berharap masyarakat dapat merasa memiliki Kantor Kelurahan yang menjadi tempat pelayanan masyarakat di kelurahan”. Jelasnya.
Cari Blog Ini
Senin, 09 Maret 2020
Home
TNI AD
Tingkatkan Sinergitas Dengan Instansi Pemerintah, Babinsa Kodim Sorong Laksanakan Karya Bhakti