Sorong. – Salah satu cara yang dilakukan oleh seorang prajurit TNI dalam berkomunikasi sosial dan mendekatkan diri dengan warga masyarakat dan Tuhan, adalah dengan kegiatan spiritual atau ibadah. Seperti halnya yang dilakukan Danramil Persiapan Kais Kodim 1802/Sorong Letda Inf Agus Bentua Sitorus beserta anggota yang beragama nasrani melaksanakan ibadah di gereja Maranata Bertempat di kampung Kais Distrik Kais, Minggu (8/03/2020).
Melalui ibadah minggu, Danramil dan anggota mengajak masyarakat untuk lebih mendekatkan diri kepada Tuhan, karena hidup kita ini adalah anugerah dari Tuhan, tanpa anugerah Tuhan kita tidak ada apa-apanya, ibarat seperti uap yang mudah meleleh. Tuturnya
Lanjut Danramil, Secara rutin dan berkesinambungan Danramil dan anggotanya akan selalu melaksanakan ibadah bersama-sama diwilayah binaas dan juga merupakan sarana komunikasi sosial dengan masyarakat dan aparat pemerintahan yang menjadi tanggung jawabnya.
Pelaksanaan Komunikasi Sosial ini merupakan tugas rutin yang dilaksanakan Aparat teritorial untuk mengetahui perkembangan wilayah binaan dan mengetahui akan permasalahan yang ada sehingga akan mudah dalam berkoordinasi dalam menyelesaikan setiap masalah.
Cari Blog Ini
Minggu, 08 Maret 2020
Home
TNI AD
Syukuri Nikmat TUHAN, Danramil Persiapan Kais Kodim 1802/Sorong Bersama Anggota Ibadah Bersama