Sorong. – Sebagai bentuk Kepedulian Kebersihan, Babinsa Koramil Persiapan Miyah Kodim 1802/Sorong Serka Paninaja beserta 2 orang anggota melaksanakan pembersihan pembabatan rumput bersama masyarakat bertempat di Kantor Puskesmas Miyah.
Pembabatan rumput disekitar halaman kantor puskesmas dilakukan karena kondisi rumput liar yang sudah terlalu tinggi, yang apabila tidak dibersihkan kantor puskesmas kelihatan kumuh seperti tak berpenghuni.
Kerja Bakti yang dilaksanakan seperti ini sangat baik untuk membangun kebersamaan antara aparat dengan masyarakat dan merupakan salah satu budaya yang harus dipertahankan untuk menumbuhkan rasa kegotongroyongan diantara warga yang ada si distrik Miyah,” ujar Serka Paninaja
Sebagai Babinsa harus Peduli kebersihan karena Kebersihan merupakan cermin atau wajah Kampung dan Kebersihan merupakan sebagian dari Iman,” ungkap Babinsa. Tutupnya