Sorong, Senin (02/03/2020). - Babinsa Koramil 1802-05/Makbon Sertu Murdiono jajaran Kodim 1802/Sorong melaksanakan komunikasi sosial dengan kepala kampung bapak fajar, bertempat di kampung malamojo distrik malabotom kabupaten sorong.
Dalam kesempatan Komsos kali ini Babinsa menghimbau dan mengajak untuk manfaatkan lahan kosong. Bercocok tanam tidak mesti di ladang atau lahan yang luas dan jauh dari perkampungan. Namun dengan memanfaatkan pekarangan kosong di tengah perkampungan, kegiatan tersebut dapat dilakukan. Terang Sertu Murdiono.
Di lain waktu, Danramil 1802-05/Makbon Kapten Inf A.Kolly mengatakan “Ajakan Babinsa untuk mengolah lahan kosong untuk dijadikan lahan perkebunan juga merupakan salah satu bentuk kemanunggalan Babinsa dalam mengurai dan mengatasi permasalah yang ada di binaan.
Lanjutnya “bahwa aparat kewilayahan akan terus berusaha dengan memberikan dukungan dan himbauan kepada warga dibinaan agar memanfaatkan lahan-lahan kosong yang tidak produktif menjadi lahan yang produktif.”
Kepala kampung bapak fajar juga mengucapkan sangat terimakasih atas kepedulian para Bapak TNI dalam hal Koramil 1802-05/Makbon, yang telah menghimbau dan berusaha dalam memacu masyarakat supaya lebih kreatif. Pada dasarnya semua akan berdampak kepada kesejahteraan warga binaannya. Tutupnya.
Cari Blog Ini
Senin, 02 Maret 2020
Home
TNI AD
Babinsa Makbon Kodim 1802/Sorong Mengajak Masyarakat Manfaatkan Lahan Kosong Melalui Komsos