SORONG. – Gotong royong merupakan suatu kegiatan yang dilakukan secara bersama-sama dan bersifat suka rela agar kegiatan yang dikerjakan dapat berjalan dengan lancar, mudah dan ringan.
Seperti yang dilakukan Babinsa Kampung Klabot Distrik Klabot Koramil 1802-06/Beraur Sertu Melky P. Wapay mempelopori dan memberikan arahan kepada masyarakat Kampung Mlaat Distrik Klabot untuk melaksanakan pembersihan Balai Kampung dan Kantor Kampung Mlaat secara gotong royong dalam rangka persiapan diadakannya Musyawarah Desa yang akan dihadiri oleh Pejabat Instansi terkait dari Pemerintah Daerah.
Menurut Babinsa Kampung Klabot Distrik Klabot Koramil 1802-06/Beraur Sertu Melky P. Wapay, kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai bagian dari ajakan kepada masyarakat untuk membiasakan hidup di lingkungan yang bersih, rapi sehingga akan meningkatkan kesehatan masyarakat yang menempatinya. Tutur Babinsa
Lanjut Babinsa, hal tersebut merupakan bagian tugas dari pembinaan teritorial Babinsa, dimana Babinsa merupakan pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat di wilayah binaannya. “Inilah wujud kedekatan kami dengan masyarakat bahwa Babinsa sebagai pelayan masyarakat,” tutup Babinsa .
Cari Blog Ini
Minggu, 20 Oktober 2019
Home
TNI AD
Mencerminkan Kebersamaan, Babinsa Klabot Bersama Masyarakat Gotong Royong Bersihkan Balai Kampung