Kodim 1802 / Sorong Salurkan Bantuan Kemanusiaan Ke HMI - Portal Sidak

Breaking News

Cari Blog Ini

Jumat, 25 Oktober 2019

Kodim 1802 / Sorong Salurkan Bantuan Kemanusiaan Ke HMI

Sorong, Jumat  25/10/2019 -  Sebagai bentuk kepedulian dan rasa empati terhadap bencana gempa bumi berkekuatan 7,2 SR di Provinsi Maluku Utara yang terjadi 2 bulan yang lalu. Kodim 1802 / Sorong bekerja sama dengan Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) mengirimkan bantuan logistik, pakaian layak pakai dan obatan siap saji untuk para korban.

Jajaran Kodim 1802/Sorong sudah mengumpulkan bantuan yang akan dikirimkan ke Maluku Utara. Bantuan kemanusiaan untuk korban bencana gempa bumi itu dikumpulkan di Makodim dan selanjutnya diangkut dengan Mobil Kodim 1802/Sorong dari Kodim Ke Poskos Seketariat Bencana yang terletak di Jalan Pendidikan KM 8 Kota Sorong. Terang Pasiter Kodim 1802/Sorong Kapten Inf Harpin.

Lanjutnya “Jajaran kami dalam beberapa minggu terakhir selalu mengumpulkan bantuan dari masing-masing wilayah, berupa pakaian layak pakai hingga obat – obatan. Dalam penyaluran bantuan tersebut Kodim 1802 / Sorong bekerja sama dengan HMI.”

Dalam waktu yang sama, Dandim 1802 / Sorong Letkol Inf Budiman S.E., M.I.Pol., M.M., Melalui Plh. Pasilog Kodim 1802 / Sorong Kapten Inf Deni P. Manuhutu mengatakan “kegiatan yang dilakukan merupakan wujud dan usaha Kodim 1802 / Sorong beserta Jajaran. Dan juga semangat untuk menolong sesama ditunjukkan oleh masyarakat kami, hal itu terbukti dari berbagai barang yang dikirimkan untuk para korban gempa di Provinsi Maluku Utara. Kami juga berharap, bantuan tersebut bisa meringankan beban saudara-saudara kita yang menjadi korban gempa yang saat ini masih banyak yang tinggal di pengungsian. Tutupnya.