SORONG, Kamis (31/10/2019). – Untuk menghasilkan Pemuda Pemudi yang berkualitas, Babinsa Kelurahan Malasilen Koramil 1802-01/Sorong Timur Serda Agus, Menanamkan jiwa patriotisme kepada Siswa Siswi SMU Negeri 2, SMK Negeri 3 dan SMK Negeri I pada saat kegiatan Perkemahan gabungan. Hal tersebut sebagai wujud untuk menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan Bhinneka Tunggal Ika.
Babinsa dalam penjelasannya mengatakan, Patriotisme dapat diartikan sebagai rasa kecintaan dan kesetiaan seseorang kepada tanah air dan bangsanya. Patriotisme merupakan rasa kagum terhadap adat istiadat kebiasaan bangsa, bangga kepada sejarah, budaya, dan sikap mengabdi demi kesejahteraan bersama. Patriotisme berasal dari patriot dan isme, patriot yang berarti kepahlawanan dan isme yang brarti jiwa kepahlawanan.
Patriotime harus ditanamkan sedini mungkin pada generasi bangsa. Dengan memiliki sikap patriotime maka akan tunbuh rasa cinta tanah aair, sehingga NKRI tetap utuh. Sikap patriotime juga memiliki peran penting dalam membentengi negara dari arus globalisasi yang mungkin membawa dampak negatif bagi bangsa Indonesia.
Babinsa menghimbau agar terjaga jiwa patriotisme pada diri pelajar, kiranya pelajar dapat melakukan dengan cara Menyaksikan film perjuangan, Membaca buku bertema perjuangan, Mengibarkan bendera Merah Putih pada hari-hari tertentu, Melaksanakan upacara bendera, mengkaitkan materi pelajaran dengan nilai-nilai perjuangan, belajar dengan sungguh sungguh untuk kemajuan bangsa, Mengembangkan sikap kesetia kawanan sosial dilingkungannya, Memelihara kerukunan diantara sesama warga, Meningkatkan persatuan dan kesatuan dan Melaksanakan Pancasila dan UUD 45. Tutur Babinsa.
Cari Blog Ini
Kamis, 31 Oktober 2019
Home
TNI AD
Agar Jiwa Patriotisme Tidak Pudar, Babinsa Malasilen Berikan Komsos Kepada Peserta Pramuka