Dalam kesempatan tersebut Dansatgas TMMD Ke-105 Kodim 1802/Sorong Letkol Inf Andar Dodianto Panggabean, S.I.P. mengajari murid-murid SD Inpres Sawin untuk menjaga kesehatan dengan cara merawat dan menjaga kebersihan kuku serta mengajari mereka cara memotong kuku yang benar pada kuku jari tangan dan jari kaki agar tidak terjadi luka.
Antusias murid-murid SD Inpres Sawin sangatlah tinggi untuk menjaga dan merawat kuku, Mereka rela mengantri untuk dipotong kukunya oleh Dansatgas TMMD Ke-105 Kodim 1802/Sorong dan keceriaan murid-murid SD Inpres Sawin sangat terlihat setalah kuku mereka terpotong.
Menurut Letkol Inf Andar Dodianto Panggabean, S.I.P selaku Komandan Satuan Tugas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) menyampaikan mengajari anak- anak merawat dan menjaga kebersihan kuku sejak dini sangatlah penting agar anak-anak terbiasa hidup bersih dan terhindar dari penyakit.
Selain itu, ia dan anggotanya akan selalu memberikan pelajaran dan pelayanan serta pengetahuan yang baik bagi para murid maupun masyarakat, karena semua itu adalah bagian dari sasaran non fisik pada TMMD Ke-105 Kodim 1802/Sorong yang ada di Kampung Aisa Distrik Aifat Timur.