Operator Exsavator Terus Bersemangat Demi Suksenya TMMD Ke 105 Kodim 1802/Sorong - Portal Sidak

Breaking News

Cari Blog Ini

Kamis, 18 Juli 2019

Operator Exsavator Terus Bersemangat Demi Suksenya TMMD Ke 105 Kodim 1802/Sorong

Sorong, Kamis (18/07/2019). - Pekerjaan fisik membuka jalan baru adalah program utama Satgas TMMD ke-105 Kodim 1802/Sorong, di Kampung Aisa Distrik Aifat Timur Kab.Maybrat. Untuk mengerjakan program ini, Satgas harus menggunakan alat berat (ekskavator) yang merupakan peralatan inti dalam bekerja.

Dalam kegiatan tersebut Danki Satgas TMMD ke 105 Kapten Inf Joko Susanto berkordinasi serta menjalin komunikasi sosial dengan operator exsavator yang sedang mengerjakan sasaran fisik TMMD ke-105 yang membuka jalan baru sepanjang 2.850 meter di Kampung Aisa Distrik Aifat Timur Kab.Maybrat.

Terlihat di lokasi, operator exsavator dengan semangatnya bekerja menimbun dan membuka jalan di kawasan tersebut. Meskipun banyak rintangan yang harus dilalui, seperti hujan yang membuat alat berat tertanam  serta adanya binatang berbisa seperti ular dan kalajengking, bagi TNI tak ada masalah demi mensukseskan pembangunan merata dan mensejahterakan rakyat.

Menurut Kapten Inf Joko Susanto saat berkomunikasi dengan operator exsavator mengatakan bahwa dirinya menjadi semangat dalam bekerja setelah melihat langsung keramahan serta motivasi TNI dalam bekerja.

“Sikap kekeluargaan muncul disini saat kegiatan TMMD ini, kekompakan dan loyalitas betul-betul tertanam sehingga dalam bekerja tidak terasa beban dan kelelahan didalam menjalani pekerjaan ini,” ucapnya.

Menurut Danki Satgas, Ia juga berharap bahwa dengan adanya kebersamaan dan kekeluargaan ini dapat terus berlangsung bukan hanya pada pelaksanaan TMMD dari awal sampai dengan akhir saja akan tetapi bisa bertahan dimanapun bertemu, ujarnya.