Sorong, Minggu (03/03/2019).- Guna menjaga dan mempererat sinergitas antara TNI dan Pejabat Bandara DEO, Danramil 1802-01/Sorong Timur Mayor Inf H. Triyana, S.Pd.I M.Pd.I dan 4 Anggota Koramil 1802-01/Sorong Timur melaksanakan olahraga bersama dengan Pimpinan serta Pegawai Bandara DEO dalam rangka HUT Bandara Deo ke 14, bertempat di halaman kantor Bandara DEO Kota Sorong.
Danramil 1802-01/Sorong Timur Mayor Inf H. Triyana, S.Pd.I M.Pd.I mengatakan, olahraga dan senam bersama ini dilaksanakan guna mempererat rasa persaudaraan, kekeluargaan dan menjalin hubungan yang harmonis di wilayah Kamtibmas. “Ini membuktikan bahwa kami Koramil 1802-01/Sorong selalu kompak dalam setiap tugas maupun kegiatannya, ini akan selalu kami laksanakan guna selalu terpeliharanya silaturahmi dan kekeluargan baik dari pimpinan maupun seluruh anggota Koramil,” kata Danramil.
Kepala Bandara Deo Kota Sorong mengucapkan Terimakasih atas kerjasama yang sudah terjalin baik selama ini antara Koramil dan pihak bandara, mari kita pererat persaudaraan untuk menjaga keamanan bersama diwilayah kota Sorong yang kita cintai dan banggakan bersama, Ucapnya.
Cari Blog Ini
Minggu, 03 Maret 2019
Home
TNI AD
Pererat Sinergitas, Danramil Sortim Beserta Anggota Olahraga Bersama HUT Bandara DEO Sorong