Ayamaru Selatan, Portalsidak.com - Bertempat dilapangan SMP Negeri 3 Ayamaru Selatan, Babinsa Distrik Ayamaru Selatan Koramil 1802-10/Ayamaru Serda Suwarjono bertindak sebagai Pembina Upacara Bendera yang rutin dilaksanakan setiap hari senin di Sekolah tersebut. Senin (28/01/2019).
Kegiatan Upacara Bendera ini sebagai wujud penghormatan kepada lambing Negara, menumbuhkan rasa Nasionalisme dalam bela Negara, dan kedisiplinan bagi siswa-siswi sehingga diharapkan mereka kedepan dapat menjaga persatuan dan kesatuan NKRI.
Dalam amanat Babinsa menyampaikan tentang ajakan untuk menghargai jasa-jasa pahlawan Indonesia “Karena mereka ada, dan bersama-sama berjuang untuk kemerdekaan bangsa ini. Maka kita sebagai generasi penerus wajib menghargai jasa-jasa para pahlawan.
Adapun yang hadir pada kegiatan Upacara tersebut Kepala Sekolah SMP Negeri 3 Bapak Nelson Kahosadi, S.Th dan Kepala Sekolah SD Negeri Koma Ibu Orpa Sagrim, S.Pd beserta Siswa siswi 25 orang.
Kepala Sekolah SMP Negeri 3 Bapak Nelson Kahosadi, S.Th dan Kepala Sekolah SD Negeri Koma Ibu Orpa Sagrim, S.Pd mengapresiasi kegiatan Babinsa bertindak sebagai Pembina Upacara, karena Babinsa tersebut dapat memberikan contoh sikap Disiplin yang tercermin dari seorang TNI. Ucapan terimakasih pun tak luput di berikan dengan harapan kedepannya kegiatan ini rutin dilaksanakan sehingga siswa siswi mendapat pengetahuan lain yang tidak diajarkan sekolah saja. Harapnya.