Kota Sorong,PW: Komandan Lantamal XIV Sorong Brigjen TNI (Mar) Amir Faisol, S.Sos menerima kunjungan Perwira
Siswa Pendidikan Reguler LV Sekolah Staf dan Komando TNI AD (Pasis Dikreg LV
Sesko AD) 2017 dalam rangka Kuliah Kerja Lapangan (KKL) Studi Wilhan dan Studi
Binsat, bertempat di Lobby Mako Lantamal XIV (270717). Pada kesempatan tersebut
Danlantamal XIV menyampaikan selamat datang di Mako Lantamal XIV Sorong, semoga
pada kunjungan KKL ini dapat berjalan dengan lancar dan mendapatkan hasil data
sesuai yang diinginkan.
Dilanjutkan
sambutan oleh Kolonel Inf. Habsen
Sianturi (Pakorlap/Ketua tim) yang intinya, kegiatan KKL Stufy Wilhan Pasis
Dikreg LV Sekoad T.A. 2017 bertujuan untuk memberikan pembelajaran kepada Pasis
tentang bagaimana sinergi antara TNI AD yang berada diwilayah dengan Lantamal
XIV Sorong untuk menanggulangi terjadinya bencana alam.
Kepada para Pasis
berharap dalam pelaksanaan kegiatan ini agar menyesuaikan dengan kondisi
lingkungan wilayah yang dikunjungi, jalin kebersamaan yang baik dengan
unsur-unsur bersangkutan yang ada diwilayah. Laksanakan
kegiatan dengan kesungguhan hati sehingga diperoleh hasil yang optimal sebagai
seorang yang akan menjadi pemimpin atau Komandan. Tambahnya, kepada para
Pembina laksanakan tugas dan tanggung jawab dengan baik untuk membimbing dan
mengarahkan Pasis dalam KKL Study wilayah pertahanan. Kegiatan ini diharapkan
dapat menambah wawasan dan kemampuan Pasis tentang pembinaan territorial TNI AD
dan bersinergi dengan unsure TNI AL.
Adapun
Rombongan Pasis Dikreg LV Sesko AD 2017 dalam kunjungan ke Mako Lantamal XIV
Sorong tersebut, sebanyak 17 orang, antara lain Kolonel Inf. Habsen Sianturi
sebagai Pakorlap/ketua tim, Kolonel Inf.
Taruna Jaya sebagai Patun Seskoad, Mayor
Czi Slamet Riyadi sebagai Danpok, dan para Pasis Dikreg LV Sesko TNI AD T.A
2017. Turut hadir mendampingi Danlantamal XIV, antara lain para Aslog
Danlantamal XIV Kolonel Laut (T) Hotma
IDP Sirait, S.T., Asrena Dnalantamal XIV Letkol Laut (P) Giat Pangaribuan, Asops Danlantamal XIV Letkol Laut (P) Rapy Tadung, S.E., Para
Paban dan Kasatker Lantamal XIV. Selesai acara kunjungan tersebut, diakhiri
dengan sesi foto bersama, selain itu Danlantamal XIV juga memberikan
cenderamata dalam kegiatan tersebut.